Tabel Angsuran Shopee Pinjam

Rincian Perhitungan dan Tabel Angsuran Shopee Pinjam Terbaru 2024

Sudah tahu Tabel Angsuran Shopee pinjam Lengkap terbaru? Bagi kamu pengguna setia shopee terlebih yang rutin memanfaatkan fitur seperti shopee paylater dan shopee pinjam pastikan mengetahui informasi terbaru tabel angsuran shopee pinjam ini.

Bukan tanpa alasan, mengetahui informasi ini sangatlah penting, agar saat melakukan pinjaman lewat fitur shopee pinjam kamu sudah mengetahui bunga dan resiko pinjaman yang diajukan.

Jadi pinjaman yang kamu persiapkan terencana dan pinjaman bisa benar benar kamu lunasi saat tiba tanggal pelunasan atau jatuh tempo.

Menariknya, informasi Tabel Angsuran Shopee pinjam Lengkap dan terbaru selalu update mengikuti kebijakan dari aplikasi shopee sendiri. Bagi yang penasaran informasi terbarunya silahkan baca ulasannya di artikel di bawah ini!

Apa Itu Shopee Pinjam?

Shopee Pinjam atau bisa disebut SPinjam merupakan salah satu layanan yang disediakan oleh platform e-commerce Shopee dengan sistem pinjam menggunakan limit kredit tersedia.

Layanan ini memudahkan setiap pengguna yang sedang membutuhkan dana mendesak dengan proses instan karena pencairan nya sangat mudah hanya perlu mengaktifkannya saja.

Apa Itu Shopee Pinjam
Apa Itu Shopee Pinjam

Layanan pinjaman online langsung cair dari Shopee dan langsung masuk ke rekening bank pengguna ini juga menyediakan tenor cicilan cicilan, mulai dari 3,6, dan 12 bulan.

Jadi dengan hal tersebut akan memudahkan kamu melakukan pembayaran tanpa takut terlambat melakukan pembayaran karena dapat memilih tenor cicilan sesuai dengan keuangan kamu saat ini.

Perbedaan SPinjam dengan SPayLater

Sebagai aplikasi belanja, Shopee tak hanya mnawarkan layanan untuk transaksi digital menggunakan ShopeePay sebagai uang elektronik, namun juga menawarkan fitur pinjaman uang online seperti SPayLater dan SPinjam.

Jadi untuk mengetahui perbedaan pinjaman SPinjam dengan SPaylater yaitu keduanya sama sama memberikan kemudahan bagi pengguna setia Shopee.

Dimana Shopee Paylater digunakan hanya untuk berbelanja di Shopee dengan sistem cicilan sesuai tenor yang telah ditentukan, sementar SPinjam adalah layanan pinjaman online langsung cair dari Shopee dan masuk ke rekening bank pengguna dengan sistem tenor cicilan juga.

Jadi, Spinjam ini sangat cocok bagi kamu yang membutuhkan dana tunai cash untuk memenuhi kebutuhanmu secepatnya.

Cara Aktivasi Shopee Pinjam

Cara Aktivasi Shopee Pinjam
Cara Aktivasi Shopee Pinjam

Sebelum mengulik lebih lanjut terkait tabel angsuran Shopee Pinjam, kemungkinan masih ada diantara kalian yang belum memahami bagaimana cara melakukan aktivasi SPinjam dengan mudah.

Namun sebelum melakukan aktivasi SPinjam, pastikan kamu sudah memenuhi beberapa syarat yang telah ditentukan berikut ini.

  • Memiliki KTP.
  • Sudah megaktifkan ShopeePay.
  • Tidak Telat membayar tagihan SPayLater.
  • Mengaktifkan Spinjam.

Jika semua syarat diatas sudah dipenuhi, selanjutnya kamu bisa mengikuti langkah-langkah melakukan aktivasi akun Shopee Pinjam dengan mudah dan praktis.

  • Silahkan buka aplikasi Shopee kamu.
  • Masuk ke menu Saya.
  • Pilih SPinjam pada bagian Dompet Saya.
  • Klik Aktifkan Sekarang.
  • Pilih opsi Kirim untuk mendapatkan Kode Verifikasi (OTP melalui WhatsApp.
  • Masukkan kode OTP yang telah dikirimkan dan klik Lanjut.
  • Cek informasi KTP kamu, jika sudah sesuai klik Konfirmasi.
  • Lengkapi informasi tambahan yang tersedia.
  • Lalu pilih Lanjut.
  • Mulai verifikasi wajah dengan mengarahkan kamera HP kamu ke kamera.
  • Pastikan mengambil gambar di ruang pencahayaan yang baik.
  • Setelah berhasil, kamu akan mendapatkan notifikasi pengajuan aktivasi SPinjam sedang di proses.
  • Biasanya proses ini hanya memerlukan waktu beberapa menit saja.
  • Jika pengajuan aktivasi SPinjam disetujui, kamu akan menerima pesan proses aktivasi berhasil dilakukan.

Apakah Spinjam di Shopee Aman?

Banyak orang yang bertanya-tanya “Apakah Spinjam di Shopee Aman?” maka jawabannya adalah fitur SPinjam di Shopee aman dan telah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melalui PT Lentera Dana Nusantara.

Shopee juga mengklaim keamanan data pribadi yang dimiliki setiap pengguna yang mengaktifkan layanan yang disediakan dengan akses khusus dan terbatas.

Jadi, bagi kamu yang sedang membutuhkan dana darurat, kamu bisa manfaatkan layanan ini dan selalu perhatikan tenor cicilan dari tabel angsuran Shopee Pinjam ini.

Cara Pinjam Uang di Shopee Pinjam

Cara Pinjam Uang di Shopee Pinjam
Cara Pinjam Uang di Shopee Pinjam

Telah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tentu saja keamanan dari layanan SPinjam ini tidak bisa diragukan lagi. Selain keamanan yang terjaga, SPinjam juga menawarkan limit cukup rendah sehingga sangat memungkinkan bagi kamu untuk mengajukan pinjaman.

Berikut adalah langkah-langkah cara mengajukan pinjaman uang di SPinjam dengan mudah dan praktis yang bisa kamu coba, yakni diantaranya :

  • Masuk ke menu Saya di aplikasi Shopee kamu.
  • Pilih opsi menu Ajukan.
  • Masukkan nominal uang yang ingin dipinjam.
  • Pilih jangka waktu untuk pelunasan pinjaman, mulai dari 3, 6, dan 12 bulan.
  • Pilih Tambahkan rekening Bank jika baru pertama kali melakukan pinjaman di SPinjam.
  • Klik Lanjutkan.
  • Lalu klik Ajukan Sekarang apabila semua data yang diisi sudah benar.
  • Konfirmasi pengajuan pinjaman dengan memasukkan PIN ShopeePay.
  • Dana telah dicairkan, limit Spinjam telah berkurang.

Keuntungan Pinjam Uang di Shopee Pinjam

SPinjam merupakan layanan pinjaman tunai yang akan dikirim langsung ke rekening Bank kamu setelah pengajuan pinjaman dilakukan.

Ada beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan ketika memutuskan untuk mengajukan pinjaman di layanan SPinjam, yakni diantaranya :

Tidak Memerlukan Jaminan

Tidak seperti pinjaman online lain yang memerlukan jaminan, namun SPinjam hadir untuk pengguna yang membutuhkan pinjaman mendesak tanpa memerlukan jaminan atau agunan dalam bentuk aset berharga.

Jadi melalui hal ini, akan memudahkan kamu untuk mengajukan pinjaman tanpa perlu khawatir menjaminkan fasilitas berharga yang dimiliki.

Proses Cepat dan Mudah

Keuntungan pertama melakukan pinjaman di SPinjam yaitu proses pengajuan yang cepat dan mudah hanya dalam hitungan menit saja.

Pasalnya, hanya dengan mengajukan pinjaman di SPinjam maka pengajuan kamu akan segera di proses. Dokumen yang diperlukan juga tidak banyak, hanya foto KTP dan verifikasi wajah.

Fleksibilitas Pembayaran

Fleksibilitas pembayaran memberikan kontrol penuh atas cara peminjam membayar kembali pinjaman yang telah diajukan sebelumnya. Ini memungkinkan pengguna untuk memilih opsi paling sesuai dengan situasi keuangan tanpa merasa terbebani.

Fleksibilitas pembauran mencakup beberapa aspek yang akan memberikan kamu keuntungan melakukan pinjaman di SPinjam, mulai dari :

  • Memiliki jangka waktu cicilan sesuai kemampuan keungan.
  • Pembayaran sebelum jatuh tempo.
  • Rencana pembayaran yang disesuaikan.

Kredit Limit Pinjaman yang Besar

Kredit limit pinjaman yang ditawarkan sangat besar termasuk keuntungan yang menjadi pusat sasaran banyak orang sehingga memutuskan untuk menggunakan layanan SPinjam.

Karena kredit limit pinjaman di SPinjam sewaktu-waktu dapat bertambah jika memiliki riwayat pembayaran tagihan yang baik. Biasanya kredit limit pinjaman di SPinjam untuk pengguna baru yaitu Rp200 dan maksimal limit kredit SPinjam Rp15 Juta.

Rincian Perhitungan Shopee Pinjam dan Bunganya

Sebelum membuat tabel angsuran Shopee Pinjam, penting untuk mengetahui rincian perhitungan SPinjam beserta bunga yang akan dibayar per bulan berdasarkan tenor cicilan yang dipilih.

Spinjam menetapkan bunga pinjamannya yaitu sekitar 1,95% – 3,95% sesuai pinjaman yang diajukan. Sedangkan biaya admin pada Spinjam yaitu 1% dari total penerimaan dan akan dipotong diawal dari jumlah penerimaan.

Contohnya saja kamu mengajukan pinjaman di SPinjam sebesar Rp12.000.000 dengan tenor pinjaman 3 bulan, maka perhitungannya :

  • Pinjaman = Rp12.000.000
  • Angsuran Pokok = Rp12.000.000 : 3 = Rp4.000.000
  • Bunga Per Bulan = 3,95% x Rp12.000.000 = Rp474.000
  • Angsuran Per Bulan = Rp12.000.000 + Rp474.000
  • Biaya Admin = Rp120.000
  • Total Penerimaan = Rp12.000.000 – Rp120.000 = Rp11.880.000

Tabel Angsuran Shopee Pinjam

Layanan ini mengeluarkan tabel angsuran Shopee Pinjam dengan tenor cicilan mulai dari 3, 6, hingga 12 bulan dengan plafon terendah yaitu Rp200.000. Sementara bunga yang dikenakan oleh SPinjam, yaitu 1,95% – 3,95% tergantung kebijakan dari layanan tersebut.

Apabila dibandingkan pembayaran angsuran secara langsung, tabel angsuran Shopee Pinjam per bulan jauh lebih rendah karena kamu bisa mengatur keuangan kamu sebelum melakukan pembayaran.

Proses pencairan dan pembayaran tagihan ini juga sangat cepat karena mendukung berbagai Bank Nasional yang ada di Indonesia.

Untuk mengetahui tabel angsuran Shopee Pinjam berdasarkan plafon dan tenor cicilan nya, perhatikan rincian tabel angsuran Shopee Pinjam dibawah ini.

Plafon  3 Bulan  6 Bulan  12 Bulan 
200.000 74.567 41.233 24.567
300.000 111.850 61.850 36.850
400.000 149.133 82.467 49.133
500.000 186.417 103.083 61.417
1.000.000 372.833 206.167 122.833
2.000.000 745.667 412.333 245.667
3.000.000 1.118.500 618.500 368.500
4.000.000 1.491.333 824.667 491.333
5.000.000 1.864.167 1.030.833 614.167
6.000.000 2.237.000 1.237.000 737.000
7.000.000 2.609.833 1.443.167 859.833
8.000.000 2.982.667 1.649.333 982.833
9.000.000 3.355.500 1.855.500 1.105.500
10.000.000 3.728.333 2.061.667 1.228.333
15.000.000 5.592.500 3.092.500 1.842.500

Apakah Spinjaman Bisa Langsung Dilunasi Semua?

Ternyata Shopee memberikan kemudahan kepada penggunanya yang terkait dengan pinjaman di SPinjam dengan tenor cicilan 3,6, dan 12 bulan.

Dimana setiap peminjam dapat melunasi seluruh tagihan sebelum jatuh tempo. Karena ketika kamu sudah melunasi tagihan bulan ini, maka tagihan selanjutnya akan muncul secara otomatis pada halaman Tagihan Shopee Pinjam.

Berikut adalah cara membayar tagihan sebelum tanggal cetak tagihan dan membayar sebagian tagihan Shopee Pinjam.

Membayar Tagihan Sebelum Tanggal Cetak Tagihan

Pelunasan Penuh Tagihan SPinjam
Pelunasan Penuh Tagihan SPinjam

Adapun panduan membayar tagihan keseluruhan di SPinjam, ikuti langkah-langkah dibawah ini.

  • Masuk ke menu Profil / Saya di Shopee.
  • Pilih SPinjam.
  • Klik Jadwal Pembayaran.
  • Pilih cicilan yang ingin dilunasi.
  • Lalu pilih Pelunasan penuh.
  • Pilih opsi Pilihan Pembayaran untuk memilih metode pembayaran yang ingin digunakan.
  • Klik Bayar.
  • Seluruh tagihan di SPinjam berhasil dilunasi.

Membayar Sebagian Tagihan SPinjam

Membayar Sebagian Tagihan SPinjam 
Membayar Sebagian Tagihan SPinjam

Spinjam juga memberikan kemudahan pada kamu dengan sistem yang cukup menarik, dimana setiap pengguna bisa membayar sebagian tagihan nya di SPinjam. Ini adalah panduan nya :

  • Masuk ke menu Profil / Saya di Shopee.
  • Pilih opsi menu Bayar.
  • Hapus nominal pembayaran dengan memilih tanda “X” pada nominal tagihan.
  • Masukkan nominal tagihan yang akan dibayarkan.
  • Tentukan Pilihan Pembayaran untuk memilih metode pembayaran yang ingin digunakan.
  • Pilih opsi Bayar.
  • Tagihan berhasil dibayar.
  • Cek tanggal jatuh tempo tagihan selanjutnya.

Bagaimana Cara Menaikkan Limit Shopee Pinjam Untuk Pembeli?

Setelah mengetahui tabel angsuran Shopee Pinjam diatas dan ternyata limit yang tersedia di SPinjam kamu tidak mencukupi, maka mencari tahu cara menaikkan limit SPinjam bagi pembeli wajib kamu ketahui.

Namun, pastikan kamu memahami rincian tabel angsuran Shopee Pinjam tersebut dan pastikan kamu dapat membayar pinjaman tepat waktu.

Nah jadi agar tabel angsuran Shopee Pinjam lebih bermakna, berikut adalah beberapa cara menaikkan limit Shopee Pinjam dengan mudah dan praktis.

  • Rutin berbelanja di aplikasi Shopee.
  • Melakukan pinjaman di SPinjam dengan nominal besar.
  • Membayar tagihan sebelum jatuh tempo.
  • Pertahankan skor kredit agar tidak turun.
  • Gunakan SPinjam untuk pembelian bayar nanti dengan potongan limit yang tersedia.
  • Hindari pelanggaran akun.
  • PAtuhi TOS Shopee.
  • Tingkatkan transaksi pembelian di Shopee.

Artikel Menarik Lainnya : 5 Cara Transfer Shopee Paylater ke Shopeepay Gratis Tanpa Potongan

Akhir Kata

Tabel Angsuran Shopee Pinjam
Tabel Angsuran Shopee Pinjam

Pastikan kamu memahami tabel angsuran Shopee Pinjam diatas untuk memudahkan kamu menghitung pinjaman, mulai dari plafon dan tenor cicilan yang kamu ajukan.

Karena dengan tabel angsuran Shopee Pinjam ini kamu dapat mengetahui besaran angsuran yang harus di bayarkan setiap bulan dan dapat merencanakan keuangan menjadi lebih baik ke depan nya.

Melalui tabel angsuran Shopee Pinjam, kamu juga bisa memastikan bahwa pembayaran pinjaman yang kamu berikan sesuai dengan yang disepakati sebelumnya.