Cara Buat Akun Gmail

Cara Buat Akun Gmail Baru di HP Android, Laptop, Komputer dan PC

Teknoin – Buat akun Gmail saat ini sangatlah diperlukan, mengingat memiliki akun email menggunakan gmail adalah pilihan terbaik.

Pasalnya, email menggunakan Gmail memiliki banyak fitur unggulan, seperti mencegah spam, mengidentifikasi email spam dan sebagai akun google.

Nah, untuk kamu yang belum memiliki akun email dari Gmail, sekarang adalah waktu yang tepat untuk mulai menggunakannya.

Atau kamu sudah memiliki akun Gmail, namun ingin membuat akun Gmail baru untuk keperluan penting lain.

Maka kamu bisa membuat akun email baru dengan cara berikut yang bisa dibuat lewat laptop, PC, Komputer, Hp Android dan iPhone.

Apa Itu Gmail

Sebelum lanjut, mungkin ada baiknya juga kamu perlu tahu, apa sih sebenarnya Gmail itu?

Gmail adalah sebual layanan surat elektronik dari google yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2004.

Pada peluncuran pertama, Gmail hanya digunakan oleh karyawan internal perusahaan google saja. 2007, pertama kalinya google meluncurkan gmail untuk umum.

Nah, perlu kamu ketahui juga, jika email dari google gmail ini adalah yang terbaik dan satu-satunya layanan surel yang memberikan space penyimpanan terbesar.

 

Fungsi dan Kegunaan Akun Gmail

Untuk membuat akun google, setiap pengguna harus memiliki akun Gmail terlebih dahulu. Setelah membuatnya, barulah bisa ter-integrasi dengan berbagai produk google lainnya.

Seperti google play yang berguna untuk download aplikasi, akun google untuk login dan keperluan di hp hingga laptop.

Menggunakan Google Meet atau gmeet untuk berkomunikasi grub, daftar game hingga daftar di berbagai aplikasi lain.

Maka dari itu, buat akun gmail ini sangat penting untuk dimiliki semua orang saat ini, karena memang sangat dibutuhkan.

Berikut adalah fungsi dari akun Gmail yang perlu kamu ketahui:

1. Untuk Mengirim Pesan Online

Fungsi utama dari hadirnya gmail adalah untuk memudahkan dalam mengirim pesan secara resmi.

Baik untuk keperluan pengiriman kabar, pesan maupun mengirim surat lamaran lewat email.

Karena email dapat mengirim lampiran file semua jenis dokumen, sepert txt, word, hingga pdf dalam ukuran yang cukup besar. Yakni hingga 25 MB.

2. Integrasi Semua Produk Google

Fungsi akun gmail lainnya yang sangat penting adalah untuk bisa menggunakan semua produk google, aplikasi gadget hingga daftar ke instansi.

Akun gmail dapat digunakan untuk login ke akun google, login aplikasi, daftar akun sosial media dan keperluan registrasi hingga verifikasi.

Kelebihan Email dari Gmail

Menggunakan email dari akun gmail tentunya memiliki kelebihan dibandingkan dengan layanan surat elektronik lainnya.

Beberapa kelebihan dari akun gmail yang bisa sangat dirasakan adalah ketika melakukan pendaftaran ke aplikasi lain.

Karena google sudah terintegrasi dengan berbagai aplikasi, situs dan layanan sosial lainnya. Selain itu, juga kelebihan lain seperti berikut.

Kelebihan Penjelasan
Iklan yang Tidak Mengganggu Menggunakan akun gmail, tidak seperti pada layanan surel lainnya yang bisa memunculkan iklan pada celah email.Email dari akun google, menyediakan space iklan yang hanya muncul pada tab promosi, dengan begini, pengguna tidak akan terganggu dengan iklan
Identifikasi Email Spam Layanan Gmail sangat sensitif dengan jenis email spam, maka ketika ada email spam atau mencurigakan google akan memindahkannya ke file spam.Jadi, sangat minim kemungkinan anda bisa menerima email yang tidak jelas asal atau terindikasi sebagai email yang membahayakan.Seperti email scan, penipuan, dan email lain yang dapat merugikan pengguna akun google yang menggunakan akun gmail.Maka google akan mencegah spam dan penyalah gunaan email yang masuk ke akun google mail kamu.
Dapat Mengirim Berbagai Lampiran File Yang tak kalah penting dari jenis layanan email lainnya adalah dapat mengirim file lampiran yang cukup besar. Bahkan kamu bisa mengirim file seperti gambar, dokumen dan berbagai file lain dengan maksimal besar hingga 25 MB. Jika kamu ingin mengirim file yang lebih besar, maka kamu bisa menggunakan tautan google drive agar bisa dikirim dan dibuka oleh penerima.

Baca Juga : Cara Melihat Password Email yang Lupa

Cara Buat Akun Gmail Baru

Untuk membuat akun gmail baru, sekarang google sudah semakin memudahkan para penggunanya lho.

Karena kamu bisa untuk menambahkan email yang sudah ada atau membuat akun google dengan email gmail baru.

Nah, kamu bisa menggunakan berbagai jenis perangkat, seperti di HP iPhone, Android, Komputer, PC, hingga Laptop.

Bagi kamu yang ingin buat akun gmail, kamu bisa mengikuti panduan dan langkah seperti berikut ini.

Cara Membuat Akun Gmail di HP iPhone

Sebetulnya, terdapat dua cara yang bisa dilakukan untuk buat akun gmail di iPhone. Pertama bisa menggunakan halaman buat akun.

Dan yang kedua bisa buat akun melalui menu pengaturan, lalu klik Mail. Lalu klik menu akun, setelah itu tambahkan akun, dan pilih akun google.

Nah, untuk langkah lebih jelasnya, kamu bisa simak pada penjelasan berikut ini :

  1. Pertama, silahkan kamu masuk ke halaman buat akun Gmail berikut ini Gmail Signup
  2. Lalu masukkan nama pengguna
  3. Pada kolom username, biarkan saja otomatis dengan ekstensi @gmail.com
  4. Masukkan password
  5. Lalu konfirmasi Password yang akan kamu gunakan pada akun gmail kamu
  6. Berikutnya, klik lanjutkan
  7. Jika sudah, kamu akan diminta memasukkan nomor hp untuk verifikasi
  8. Silahkan masukkan nomor hp yang aktif
  9. Berikutnya, klik tombol saya setuju
  10. Jika sudah, akun gmail kamu sudah berhasil dibuat.
  11. Selesai

Sekarang kamu pun bisa menggunakan email dengan gmail untuk berbagai keperluan. Termasuk menggunakan produk google yang lain.

Cara Buat Akun Gmail di Android

cara bikin email gmail di hp
cara bikin email gmail di hp

Sedangkan cara membuat email gmail di Android, kamu juga bisa menggunakan opsi yang sama. Baik melalui menu pengaturan atau menggunakan halaman akun google.

Nah, untuk langkah lengkapnya, kamu bisa simak pada penjelasan yang ada berikut ini :

  1. Pertama, silahkan kamu masuk ke google di HP android kamu
  2. Lalu ketik kan Gmail
  3. Lalu masuk ke akun
  4. Setelah itu, klik buat akun
  5. Pilih Gmail baru
  6. Lalu masukkan nama
  7. Masukkan password
  8. Setelah itu, buat username yang akan menjadi tampilan email kamu, contoh : [email protected]
  9. Masukkan nomor hp
  10. Klik berikutnya
  11. Maka kamu sudah berhasil membuat akun gmail baru di Hp Android kamu

Selain dengan cara yang ada diatas, kamu juga bisa membuat dan menambahkan akun gmail baru melalui menu pengaturan akun.

Lalu pilih akun google, tambahkan akun baru, maka berikutnya ikuti langkah untuk login ke akun gmail baru kamu.

Cara Membuat Akun Gmail di Komputer

Untuk menggunakan dan cara membuat email gmail di komputer, kamu bisa buat akun gmail baru dengan sangat mudah.

Bahkan kamu hanya perlu login melalui menu gmail yang ada pada akun google, jika ingin menambahkan email baru, klik buat akun baru.

Untuk langkah lengkapnya, kamu bisa menggunakan cara membuat akun gmail di komputer berikut ini :

  1. Pertama, silahkan kamu masuk ke halaman penelusuran kamu
  2. Lalu ketik gmail pada kolom pencarian
  3. Setelah itu, pilih gmail
  4. Lalu pilih buat akun gmail baru
  5. Setelah itu, masukkan nama
  6. Lalu buat username untuk email di gmail kamu
  7. Berikutnya, masukkan nomor hp
  8. Jika sudah, klik verifikasi
  9. Lalu konfirmasi
  10. Klik berikutnya
  11. Lalu, klik tombol saya setuju
  12. Maka akun gmail kamu akan langsung jadi
  13. Selesai
  14.  

Cara Membuat Akun Gmail di Laptop

cara membuat akun gmail
cara membuat akun gmail

Nah, untuk membuat akun google di Laptop, tentunya akan lebih mudah lagi. Karena kamu bisa buat akun gmail dalam jumlah yang banyak.

Untuk berbagai kebutuhan dan keperluan kamu nantinya, berikut adalah langkah membuat email dari gmail di laptop.

  1. Pertama, silahkan buka aplikasi gmail
  2. Lalu pilih gmail
  3. Lalu klik profil akun gmail
  4. Setelah itu, pilih opsi add another account
  5. Pilih akun gmail baru
  6. Lalu masukkan nama
  7. Tambahkan username
  8. Lalu klik berikutnya
  9. Klik tombol saya setuju
  10. Masukan nomor hp
  11. Selesai

Maka kamu sudah berhasil buat akun gmail baru di laptop kamu. Dengan cara ini pun, kamu bisa menambahkan akun google baru ke shortcut di Laptop kamu.

Baca Juga : Cara Mengetahui Email Instagram Orang Lain

Kesimpulan

Cara Buat Akun Gmail
Cara Buat Akun Gmail

Kelebihan dari email gmail ini adalah adanya fitur mencegah spam dan penyalahgunaan untuk membuat email.

Selain itu, google untuk mencegah spam juga cukup sensitif, jadi akun kamu nantinya akan lebih aman untuk digunakan.

Nah, itulah cara buat akun gmail baru di hp Android, Laptop, Komputer, PC dan iPhone yang bisa kamu lakukan dengan sangat mudah.

Tips nya adalah perhatikan saat memasukkan nama lengkap dan nomor hp untuk konfirmasi akun google baru kamu nantinya.

Ikuti kami di Google News untuk mendapatkan berita Teknologi dan Gadget terbaru serta terupdate