Metode pembayaran di tempat secara langsung akan memberi kepercayaan dan kepastikan pada pembeli, sehingga cara mengatasi Lazada tidak bisa COD akan dicari ketika pembayaran ini tidak tersedia.
Jika diteliti, masyarakat kian dimudahkan dengan kehadiran aplikasi belanja online terpercaya seperti lazada. Nah, yang lebih menguntungkan lagi kini mereka sudah menyediakan cara pelunasan yang fleksibel untuk mengurangi risiko penipuan. Metode pembayaran tersebut kita kenal dengan COD atau pembayaran ditempat saat barang diterima.
Meski begitu tidak sedikit yang dirugikan karena opsi ini tidak tersedia saat hendak memesan. Oleh karena itu, cara mengatasi Lazada tidak bisa COD dicari.
Mengenal Metode Pembayaran COD dalam Belanja Online
Beberapa tahun belakangan ini berbelanja online menjadi pilihan yang paling diminati masyarakat, karena menawarkan kemudahan-kemudahan jika dibandingkan membeli secara langsung. Kemudahan akses salah satu kelebihan belanja secara online, mereka dapat menjelajah di sela-sela waktu sibuk bermodalkan gadget dan kuota saja.
Sampai sejauh ini kehadiran aplikasi belanja online disambut ramah oleh kita, karena selain mudah platform-platform tersebut menyediakan pilihan produk, promo dan metode pembayaran yang mudah. Kamu dapat berbelanja dengan pembayaran menggunakan e-wallet, saldo bank, COD bahkan dengan limit layanan paylater yang berkembang luas di Indonesia.
Untuk kalangan tertentu mereka lebih tertarik menggunakan metode pembayaran COD. Jadi cash on delivery atau COD merupakan pembayaran yang dilakukan secara langsung setelah barang diterima dari penjual ataupun kurir. Biasanya metode pembayaran ini digunakan mereka yang awam atau tidak memiliki saldo di rekening dan e-wallet.
Keuntungan Menggunakan Pembayaran COD di Lazada
Lantas apa saja keunggulan menggunakan pembayaran di tempat? Ternyata pembayaran secara langsung atau COD lebih diminati konsumen karena kemudahan dan sebagai rasa waspada akan produk dan perilaku seller.
Keuntungan | Deskripsi |
Memberi kemudahan untuk konsumen tertentu | Metode pembayaran ini mempermudah pembeli online yang tidak memiliki rekening bank, e-wallet atau para orang tua yang awam transaksi elektronik. |
Mengurangi risiko penipuan online | Maraknya penipuan online memang harus kita waspadai. Jika ingin praktis namun tetap terproteksi, pembayaran setelah menerima barang salah satu metode yang bisa kita gunakan. Ini dapat menghindari risiko penipuan. |
Meningkatkan kepercayaan dan menarik konsumen | Penjual yang mengaktifkan pembayaran ditempat akan meningkatkan kepercayaan dan keamanan konsumen ketika berbelanja. Tanpa disadari, ini akan menjadi poin lebih sekaligus promosi toko kamu. |
Dapat memastikan barang sebelum membayar | Meskipun tidak bisa memeriksa kondisi barang yang dibeli, namun pembeli bisa memastikan barang diterima sebelum membayar. |
Lazada sebagai salah satu platform belanja online sudah mendukung metode pembayaran ini, namun penggunaan nya tergantung keputusan seller. Karena hal tersebut banyak yang mengeluh kenapa metode pembayaran ini tidak tersedia, bagaimana cara mengatasi lazada tidak bisa COD? langsung simak saja yuk!
Kenapa Lazada Tidak Bisa COD?
Kenapa platform Lazada tidak bisa COD? Sebenarnya ada beberapa hal yang menyebabkan metode pembayaran ini tidak bisa digunakan. Tentu hal ini perlu kamu ketahui sebelum mengetahui cara mengatasi lazada tidak bisa COD nantinya.
1. Metode Pembayaran di Nonaktif kan oleh Penjual
Lazada merupakan platform belanja online yang besar, dengan kepopuleran tersebut banyak yang memanfaatkan nya untuk memperoleh keuntungan dengan menjual produk tertentu. Setiap seller memiliki prinsip yang berbeda-beda, hal ini bisa dilihat melalui metode pembayaran yang diaktifkan.
Beberapa diantaranya menonaktifkan pembayaran di tempat karena proses transaksi membutuhkan waktu yang lebih lama dan menghindari kecurangan pembeli seperti memalsukan alamat tujuan.
Jika ada yang enggan mengaktifkan pembayaran COD, maka ada pula yang menggunakan sistem ini sebagai promosi. Mengapa demikian? Jika ingin berbelanja dengan sistem COD kamu akan membeli barang dari toko yang mendukung pembayaran di tempat, secara langsung akan menjadi nilai plus untuk meningkatkan angka penjualan.
Jadi, kemungkinan pertama yang menyebabkan kamu tidak bisa menggunakan metode pembayaran ini karena seller sudah menonaktifkan pembayaran untuk semua produk tokonya.
2. Lokasi Tujuan di Luar Zona COD
Alasan Lazada tidak bisa COD berikutnya karena lokasi penerima di luar zona. Belanja online saat ini sudah menjadi kegemaran masyarakat, baik mereka yang berdomisili di desa dan kota. Nah, perlu kamu ketahui metode pembayaran COD ini sedikit berbeda dengan transaksi elektronik karena tidak didukung untuk semua lokasi.
Karena pengiriman merupakan kerjasama antara seller dan pihak ekspedisi, mereka berhak tidak menampung pembayaran di tempat. Hal ini biasanya terjadi untuk lokasi COD tertentu karena keterbatasan operasional.
3. Barang dan Nilai yang Tidak Mendukung Metode Pembayaran
Penyebab Lazada tidak bisa COD selanjutnya adalah jenis dan nilai produk yang dibeli. Apakah ada batas nilai pembelian COD di Lazada? Ya, opsi COD dapat digunakan untuk pesanan tertentu bernilai Rp 500.000. Hal ini juga kembali pada keputusan penjual, meskipun nilai pesanan lebih rendah mereka dapat mematikan opsi COD jika ingin.
4. Terdapat Produk Non-COD yang di Checkout Bersamaan
Sebaiknya perhatikan produk di keranjang mu, apakah termasuk dalam produk COD atau non-COD jika ingin dipesan bersamaan. Mengapa demikian? Opsi bayar ditempat tidak berlaku apabila kamu memesan dua jenis produk bersamaan.
Itulah keempat alasan kenapa Lazada tidak mendukung pembayaran di tempat. Lalu bagaimana cara mengatasi Lazada tidak bisa COD? dapatkah hal ini diatasi? tentu saja! Sesuai dengan penyebabnya mari simak langsung beberapa cara mengatasi Lazada tidak bisa COD.
Cara Mengatasi Lazada Tidak Bisa COD
Kehadiran pembayaran COD sangat membantu kalangan tertentu dalam menyelesaikan transaksi nya. Meski mencatat banyak manfaat, nyatanya tidak semua produk dapat dibayarkan secara tunai saat diterima. Karena hal tersebut, sobat terdorong mengunjungi halaman ini untuk memahami cara mengatasi Lazada tidak bisa COD.
Cara mengatasi Lazada tidak bisa COD selaras dengan penyebabnya. Apabila tidak memiliki rekening bank dan e-wallet sehingga terkendala memesan barang, silahkan pahami dan praktik kan opsi-opsi berikut.
1. Ganti Alamat Pengiriman
Mengganti alamat pengiriman adalah cara mengatasi Lazada tidak bisa COD karena lokasi di luar zona. Hal ini biasanya terjadi pada lokasi yang sulit di jangkau logistik, seperti daerah terpencil yang dimana jarak lebih jauh dan akses transportasi pun terbatas.
Satu-satunya cara mengatasi lokasi pengiriman di luar zonasi COD ialah mengganti alamat pengiriman. Kamu bisa menggunakan alamat teman atau kerabat yang berdomisili di perkotaan. Namun jika opsi bayar di tempat tidak muncul meski sudah mengganti alamat, kamu bisa beralih pada cara mengatasi Lazada tidak bisa COD yang kedua.
2. Cermat Memilih Toko
Lazada termasuk aplikasi besar yang memuat produk dari berbagai kategori, seperti pakaian, peralatan rumah tangga, hingga barang elektronik. Sama halnya dengan marketplace yang lain, didalam lazada kita bisa menemukan produk tertentu dari toko berbeda.
Apabila metode pembayaran ini telah di nonaktif kan penjual, masih ada cara mengatasi Lazada tidak bisa COD. Cukup temukan toko yang menjual produk sama dan mengaktifkan opsi COD.
3. Perhatikan Nilai Barang yang Dipesan
Meskipun menguntungkan pembeli, ternyata pembayaran di tempat cukup beresiko bagi penjual. Dalam transaksi online biasanya toko tidak mendukung pembayaran COD karena risiko keamanan yang lebih tinggi. Kekhawatiran muncul karena maraknya kasus penipuan dari pihak penjual maupun pembeli, sehingga pembayaran elektronik diutamakan.
Seperti yang kami paparkan diatas, opsi COD hanya dapat digunakan pada produk dengan nilai maksimum Rp500.000. Untuk pembelian barang Lazada dengan nominal tersebut, baiknya kamu selesaikan dengan pembayaran elektronik. Kamu dapat membayar via Indomaret ataupun Alfamart.
4. Cek Terlebih Dahulu Barang yang Akan di Checkout
Cara mengatasi Lazada tidak bisa COD selanjutnya adalah memeriksa produk dan pastikan sudah mendukung pembayaran di tempat. Ini berlaku jika kamu berniat memesan barang yang berbeda namun keduanya tidak mendukung COD.
Apabila kamu berniat memesan beberapa barang sekaligus, sebaiknya perhatikan apakah kedua atau lebih produk sudah mendukung pembayaran di tempat. Jika tidak, kamu boleh memesan secara terpisah atau mencari produk dari toko berbeda.
5. Menghubungi Customer Service Lazada
Perlu kamu ketahui, cara mengatasi Lazada tidak bisa COD harus sesuai penyebab masing-masing. Namun jika sudah mencoba keempat opsi tetapi fitur bayar ditempat Lazada tidak juga muncul, silahkan hubungi customer service melalui nomor atau live chat di aplikasi.
- Buka aplikasi Lazada anda
- Pergi ke menu akun
- Setelah masuk akun, perhatikan ikon pengaturan yang ada di pojok kanan atas
- Klik ikon tersebut lalu pilih bantuan
- Lanjutkan dengan memilih chat dengan CS
- Pada kolom pertanyaan, ketikkan mengapa akun tidak bisa COD nanti cs akan menjelaskan kendala berikut solusinya.
Apakah Barang COD Lazada Bisa Dikembalikan?
Ketika membahas penyebab dan cara mengatasi Lazada tidak bisa COD, topik ini tidak pernah terlupakan. Setelah menerima barang, kita akan membandingkan produk dan harga yang ditetapkan. Ada yang puas dan tidak lantas memutuskan mengembalikan barang karena alasan tertentu.
Apakah barang COD Lazada bisa dikembalikan? Bisa, retur dapat dilakukan apabila barang cacat atau tidak sesuai pesanan. Pengembalian barang Lazada harus sesuai ketentuan dan tahapan yang tepat.
Syarat dan Ketentuan Retur Barang COD Lazada
Berikut syarat mengembalikan barang di Lazada yang perlu diperhatikan pembeli:
- Dapat dikembalikan setelah status berubah menjadi “pesanan diterima” di riwayat pengiriman
- Dapat dikembalikan sesuai jaminan waktu pengembalian masih tersedia, terhitung sejak tanggal diterima sampai pada tanggal pos yang tertera pada paket
- Alasan retur harus sah dan bisa dibuktikan
- Memiliki barang dan bukti pembelian
- Bersedia mengirimkan barang retur kepada seller
Cara Retur Barang COD Lazada
Apabila syarat diatas terpenuhi untuk melakukan retur, kamu bisa memulai proses pengembalian barang COD dengan tahapan-tahapan berikut:
- Buka aplikasi Lazada kamu
- Masuk ke akun mu > klik pesanan saya > lihat semua pesanan
- Pilih pesanan yang akan dikembalikan lalu klik detail pesanan
- Lanjutkan dengan memilih kolom pengembalian saya > pilih saya ingin mengembalikan produk
- Pilih alasan pengembalian dan pilih alasan retur
- Unggah foto sebagai bukti lalu jelaskan secara singkat alasan kamu ingin mengembalikan barang
- Pilih metode pengembalian dana dan masuk ke detail pengembalian dana > konfirmasi.
- Setelah pilih metode pengiriman barang > pilih
- Pada tahap selanjutnya akan muncul detail pengembalian dana, periksa dan klik kirimkan.
- Selesai, retur barang diproses.
Akhir Kata
Secara umum cara mengatasi lazada tidak bisa COD sesuai penyebabnya. Segera periksa apakah seller menonaktifkan pembayaran ditempat, alamat pengiriman, nilai dan barang yang akan dipesan bersamaan.
Pastikan kamu juga menyimak tata cara retur barang lazada untuk metode pembayaran di tempat, hal ini perlu jika sewaktu-waktu kamu menerima barang cacat atau tidak sesuai pesanan. Sekian, semoga informasi di halaman ini bermanfaat.