Cara Cek Barcode Nike menjadi salah satu langkah yang dapat dilakukan untuk mengetahui keaslian dari produk Nike. Pasalnya sudah banyak produk yang beredar dipasaran menggunakan brand ini sehingga membuat pelanggan setia nya khawatir apabila mendapatkan barang yang palsu.
Melihat harga produk Nike yang tergolong menengah keatas, tidak heran jika beberapa pihak tergiur untuk menciptakan produk tiruan dengan tujuan mendapatkan keuntungan berlimpah. Oleh karena itu, bagi kamu yang tertarik ingin menggunakan produk Nike wajib mengetahui cara cek barcode Nike sebelum membeli produk.
Sebenarnya cara cek keaslian produk Nike bisa dilakukan melalui 2 metode yaitu menggunakan nomor seri dan juga Barcode. Namun pada artikel kali ini yang akan kita bahas ialah cara cek Barcode Nike.
Sekilas Tentang Barcode Nike
Sebelum lanjut ke topik utama artikel ini yaitu cara cek barcode Nike, mari kenali dahulu sejarah berdirinya brand ternama berikut ini.
Nike merupakan perusahaan multinasional dari Amerika serikat yang bergerak dibidang desain pengembangan, manufaktur, serta penjualan berbagai produk seperti sepatu, pakaian, aksesoris, dan berbagai produk lainnya.
Nike didirikan oleh seorang pelatih lari dari University of Oregon yang bernama Bill Bowerman dan juga muridnya yang bernama Phil Knight pada tahun 1964. Kemudian pada tahun 1966 mereka mulai membuka gerai ritel pertama. Seiring berjalannya waktu, Nike mengganti nama menjadi Nike, Inc pada tahun 1978, dan menjadi populer hingga ke seluruh dunia.
Nike memiliki kode seri dan juga barcode yang dapat dimanfaatkan Customer jika ingin mengecek keaslian produk. Namun ternyata tidak hanya itu saja, dengan mengecek barcode Nike customer bisa memastikan bahwa produk yang dibeli resmi dan berkualitas, dapat mengurangi peredaran produk palsu di pasaran, serta menghindari kerugian finansial terhadap pembelian barang yang tidak sesuai harapan
Cara Cek Barcode Nike
Nike menjadi salah satu brand pilihan masyarakat karena desain nya yang modis dan juga menarik. Jika kamu salah satu penggemar dari brand Nike dan sering membeli dari store resminya langsung, maka jangan khawatir akan produk palsu.
Namun jika kamu membeli dari marketplace ataupun toko yang bukan store resminya, maka wajib tahu cara cek barcode Nike berikut. Hal ini bertujuan untuk menghindari kerugian mendapatkan produk tiruan padahal membayar dengan harga produk asli.
Ada beberapa cara cek barcode Nike yang dapat dilakukan untuk mengetahui apakah produk tersebut asli atau tiruan, diantaranya :
Cara Cek Barcode Nike Melalui Label Produk
Umumnya setiap produk Nike diberikan label pada bagian tertentu. Dimana label tersebut mencakup barcode, kode produk, ukuran, dan juga Made In (Negara asal produk).
Untuk peletakan Label Nike pada produk bisa dilihat pada :
- Sepatu: Label Nike biasanya terletak di bagian belakang sepatu dan logo Nike sering ditemui pada bagian samping atau sol sepatu.
- Baju: Label Nike pada baju biasanya terletak di dalam kerah atau bagian jahitan samping baju.
- Jaket: Letak label Nike pada jaket biasanya hampir sama dengan baju, yaitu terletak pada sisi kerah atau bagian jahitan samping baju.
- Produk Lainnya: Letak label Nike pada produk lainnya seperti tas, topi, kaus kaki, dan lainnya kamu dapat memperhatikan pada sisi pinggiran produk.
Label produk Nike biasanya dibuat dengan jelas serta menggunakan bahan-bahan berkualitas. Dari kondisi label juga kamu bisa melihat apakah produk tersebut asli ataupun tiruan.
Cara Cek Barcode Nike Melalui Kamera Smartphone
Berikut cara cek barcode Nike menggunakan fitur kamera pada smartphone :
- Masuk ke Smartphone, lalu buka aplikasi kamera bawaan
- Kemudian arahkan kamera ke barcode Nike yang ada dikotak sepatu Nike.
- Klik dan tunggu, maka Barcode Nike akan otomatis dikenali oleh kamera Smartphone.
- Ketuk notifikasi yang muncul di layar Smartphone.
- Lalu ikuti instruksi yang muncul di layar Smartphone.
Cara ini dapat dilakukan pada kamera smartphone yang mendukung pendeteksian Barcode. Perangkat IOS ataupun Android bisa mencoba cara ini.
Cara Cek Barcode Nike Melalui UPC
Kode produk Nike atau UPC (Universal Code Produc) juga dapat digunakan untuk mengetahui produk tersebut asli atau tiruan. Umumnya kode produk Nike terdiri dari 9 digit atau huruf, 6 yang pertama adalah kode sepatu dan 3 berikutnya adalah kode warna sepatu.
Berikut langkah-langkah cek UPC Nike yang bisa dicoba :
- Perhatikan nomor seri yang terletak pada kotak dan tag harus sama, jika berbeda maka ada kemungkinan bahwa produk tersebut tiruan
- Kunjungi situs resmi Nike untuk menemukan informasi resmi produk mulai dari nomor model, nama, dan gambar, kemudian sesuaikan info di situs dengan yang tertera di produk
- UPC Nike original beserta informasi lainnya biasanya terletak di bagian bawah atau samping kotak produk
- Apabila UPC yang tertera tidak ditemukan di situs resmi Nike, maka besar kemungkinan produk tersebut palsu.
- Cermati kecocokan angka dan garis-garis pada UPC, karena produk tiruan mungkin memiliki tata letak yang tidak tepat.
Cara Cek Barcode Nike Melalui Situs Scan Barcode
Cara cek barcode nike dapat dilakukan melalui beberapa situs resmi meliputi barcodespider.com/nike, grailed.com/nike, gost.com/nike dan upcindex.com/nike. Situs-situs tersebut dapat kamu gunakan untuk mengecek keaslian produk Nike yang telah dibeli.
Langkah-langkah cara cek barcode Nike dari situs diatas cukup mudah, yaitu dengan cara :
- Kunjungi salah satu situs diatas pada browser perangkat kamu
- Masukkan nomor seri yang ada dipunggung sepatu pada kolom enter UPC number of produk name
- Lalu klik logo pencarian.
- Jika produk tersebut asli, maka nomor seri yang kamu masukkan akan terdaftar sebagai produk resmi Nike.
Perbedaan Produk Nike Asli dan Palsu
Nike terdiri dari beraneka ragam produk seperti sepatu, baju, tas, jaket dan juga beberapa aksesoris lainnya seperti topi. Sehingga untuk melihat perbedaan produk asli dan juga produk palsunya pun memiliki kriteria masing-masing. Berikut beberapa kriteria umum yang bisa kamu jadikan sebagai panduan untuk melihat perbedaan produk asli dan juga tiruan dari brand Nike.
Kriteria | Nike Asli | Nike Tiruan |
Kualitas Bahan | Nike asli menggunakan bahan berkualitas tinggi dan juga tahan lama. | Nike tiruan biasanya menggunakan bahan murah dan berkualitas rendah. |
Logo dan Merek | Logo Swoosh dicetak dengan jelas dan terperinci. | Tampilan logo bisa saja kurang jelas atau tidak sesuai dengan standar kualitas Nike. |
Kemasan | Kemasan rapi dan berkelas | Kemasan biasa saja dan informasi tidak lengkap |
Jahitan dan Detail | Jahitan rapi dan detail keseluruhan baik. | Jahitan tidak rapi, bahkan ada bagian yang terlepas. |
Sol dan Traction | Sol terbuat dari bahan berkualitas tinggi dengan pola traction yang baik. | Sol mungkin kurang nyaman dan kurang tahan lama. |
Sertifikat dan Label Autentikasi | Produk dilengkapi dengan sertifikat autentikasi atau label tertentu. | Seringkali tidak disertai dengan dokumen autentikasi. |
Tempat Pembelian | Dibeli dari sumber resmi atau pengecer terpercaya. | Dibeli dari pasar gelap atau pengecer yang tidak terpercaya. |
Harga | Harga sesuai dengan kualitasnya. Untuk melihat standard harga, kamu bisa membandingkannya dengan membuat situs resmi Nike. | Harga terlalu murah atau dibawah standard yang ditetapkan pihak terkait. |
Dengan memahami cara cek barcode Nike akan membantu kamu terhindar dari kerugian saat keliru membeli produk Nike. Beberapa cara diatas cukup mudah untuk diterapkan, namun kamu juga dapat mengecek barcode nike melalui aplikasi resminya langsung.
Sekian ulasan seputar cara cek barcode Nike, sampai bertemu di pembahasan berikutnya.