Cara Cek Hutang Pulsa Tri

2 Cara Cek Hutang Pulsa Tri dengan Mudah dan Cepat

Pengguna Tri bisa mendapatkan layanan pinjam pulsa saat kondisi mendesak. Sebelum pelunasan, anda bisa lakukan cara cek hutang pulsa Tri untuk mengetahui total tagihan termasuk biaya administrasi yang dibebankan.

Memang, pada sistem dan pop-up perintah akan ditampilkan total tagihan yang harus anda bayarkan saat melunasi hutang pulsa Tri. Karena berbagai hal, tidak sedikit pengguna yang ingin mengetahui total tagihan sebelum berlanjut ke konter untuk isi ulang.

Pada artikel ini Teknoin akan menjabarkan tentang hutang pulsa Tri, syarat, aktivasi dan cara cek hutang pulsa Tri berikut cara pelunasanya.

Layanan Hutang Pulsa Tri

Layanan Hutang Pulsa Tri
Layanan Hutang Pulsa Tri

Tri Indonesia atau yang lebih dikenal dengan Tri adalah produk komunikasi seluler berbasis GSM yang dikeluarkan Indosat Ooredoo Hutchison.

Sebagai salah satu provider terkemuka, Tri banyak digunakan oleh kalangan anak muda Indonesia sebab menawarkan tarif yang murah dan variasi paket internet yang banyak.

Setelah menyadari pangsa pasar, kini Tri menyediakan layanan pinjam pulsa saat kondisi tidak memungkinkan yang dikenal BOS Pulsa Tri. Layanan ini juga muncul sebagai upaya menyetarakan diri dengan provider yang lain yang sudah memiliki fasilitas pinjam pulsa masing-masing.

Sebagai layanan hutang pulsa, BOS Pulsa Tri tentu memiliki syarat dan ketentuan yang perlu diperhatikan pelanggannya. Maka sebelum berlanjut membahas cara pinjam dan cara cek hutang pulsa Tri, lihat dahulu syarat dan ketentuan dibawah.

Syarat dan Ketentuan Hutang Pulsa Tri

Membahas lanjut mengenai hutang pulsa Indosat, perlu anda pahami bahwasanya ada syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi untuk menggunakan layanan hutang pulsa Tri. Berikut detail syarat dan ketentuan tersebut:

Syarat dan ketentuan Hutang Pulsa Tri Deskripsi singkat
Registrasi Kartu Pengguna Tri bisa hutang pulsa apabila sudah registrasi kartu menggunakan KTP dan kartu keluarga
Tipe Pelanggan Hutang pulsa Tri hanya berlaku bagi pelanggan prabayar, nomor aktif atau tidak dalam masa tenggang
Umur kartu Hanya nomor Tri yang aktif minimal 90 hari yang dapat menggunakan layanan ini.
ketentuan nilai hutang Besarnya nominal hutang pulsa yang diberikan ditentukan oleh Tri, menyesuaikan dengan nilai kriteria pelanggan
Biaya administrasi Hutang pulsa Tri akan dikenakan biaya administrasi dan PPN
Pembayaran hutang pulsa Hutang pulsa akan ditagihan saat isi pulsa, baik sekali atau beberapa kali pembayaran.

Selain keenam syarat dan ketentuan diatas, anda juga harus memahami Tri Indonesia berhak menolak permohonan layanan pinjaman pulsa tersebut. Kemudian, pelanggan yang dengan sadar melakukan pinjaman pulsa Tri berarti sesuai dengan syarat dan ketentuan ini.

Cara Hutang Pulsa Tri

Sebagai salah satu operator terkemuka di Indonesia, Tri memberikan anda kesempatan pinjam pulsa dengan mudah. Dengan fitur ini, anda tidak perlu khawatir jika pulsa sekarat cukup ajukan pulsa darurat.

Sebelum berlanjut pada cara hutang pulsa Tri, silahkan cek dahulu umur kartu Tri milik anda melalui dial *111#. Setelah itu pastikan masa aktif dan penggunaan kartu. Jika sudah anda bisa langsung masuk dalam cara hutang pulsa Tri.

Pinjam Pulsa Tri Melalui Dial Up

Pinjam Pulsa Tri Melalui Kode Dial
Pinjam Pulsa Tri Melalui Kode Dial

Sama seperti provider yang lain, Tri memiliki kode dial untuk mengakses perintah yang berhubungan dengan produk mereka. Cara pinjam pulsa Tri bisa anda lakukan di menu telepon dengan memasukkan kombinasi angka. Detail langkah-langkahnya sebagai berikut:

  1. Buka menu panggilan di telepon anda
  2. Tekan *805# kemudian usap untuk melakukan panggilan
  3. Saat menu pop-up muncul anda bisa memilih nominal pulsa yang ingin dipinjam.
  4. Disini anda juga bisa melihat total pengembalian pulsa yang akan dipotong saat isi ulang nantinya
  5. Pilih nominal pulsa yang dibutuhkan
  6. Setelah itu lakukan verifikasi dengan klik setuju (angka 1)
  7. Tunggu notifikasi terkait berhasil atau tidaknya pinjaman pulsa darurat

Pinjam Pulsa Tri di Aplikasi Bima+

Tri telah mengembangkan teknologi dan menghadirkan aplikasi Bima+. Aplikasi ini dikhususkan bagi para pengguna operator seluler Tri, dimana mereka lebih mudah memenuhi kebutuhan produk dan layanan Tri.

Pinjam Pulsa Tri di Aplikasi Bima+
Pinjam Pulsa Tri di Aplikasi Bima+

Bima+ dapat dimanfaatkan untuk isi ulang kuota, cek pulsa, nomor handphone, masa aktif dan sebagainya. Pelanggan Tri bisa juga menghubungi customer service disini. Selain dial up, layanan BOS Tri bisa anda nikmati melalui aplikasi Bima+. berikut serangkaian cara yang dapat anda terapkan:

  • Silahkan download aplikasi Bima+ melalui playstore atau app store
  • Buka aplikasi tersebut, daftar menggunakan nomor Tri yang aktif
  • Login kedalam aplikasi Bima+,
  • Pada menu search ketikkanBima Loan lalu tekan tombol ajukan
  • Selanjutnya pilih opsi pulsa dan nominal yang ingin anda pinjam
  • Klik lanjut untuk mengonfirmasi pengajuan pinjaman pulsa
  • Permintaan akan diproses, silahkan tunggu sampai pulsa masuk. Tri akan memberikan notifikasi yang menyatakan bahwa pulsa sudah masuk, silahkan cek dashboard untuk memeriksa kembali.

Pinjam Pulsa Tri Melalui SMS Penawaran

Sebelum anda mengetahui cara cek hutang pulsa Tri, mari ketahui cara pinjam pulsa yang lain melalui SMS penawaran. Biasanya ketika anda menggunakan pulsa Tri sampai habis, anda akan menerima SMS penawaran pulsa darurat.

Jika anda membutuhkan pulsa dan tertarik pada dengan penawaran tersebut, anda bisa mengikuti petunjuk yang tertera dalam pesan penawaran.

Meskipun cara ini terdengar lebih mudah dari kedua opsi diatas, perlu anda pahami tidak semua pelanggan mendapat penawaran. Jika ingin pinjam pulsa Tri dengan SMS, gunakan sisa pulsa (SMS/Nelpon/Internet) dengan begitu anda langsung menerima SMS penawaran ini.

Baca Juga 4 Cara Memperpanjang Masa Aktif Kuota Internet Telkomsel 

Cara Cek Hutang Pulsa Tri

Pada dasarnya banyak pelanggan yang memanfaatkan layanan BOS Pulsa Tri ini. Seperti yang sudah kami singgung sebelumnya, sebagian besar pengguna layanan Tri adalah kaum muda atau pelajar dan lebih rentang membutuhkan layanan pulsa darurat.

Cara Cek Hutang Pulsa Tri
Cara Cek Hutang Pulsa Tri

Setelah hutang pulsa semua pelanggan wajib melunasi tagihan dengan isi ulang, disinilah cara cek hutang pulsa Tri dibutuhkan. Dengan cara cek hutang pulsa Tri anda bisa mengetahui nominal keseluruhan pinjaman yakni pulsa, biaya administrasi dan PPN.

Cara cek hutang pulsa Tri sebenarnya sangat mudah. Jika cara pinjam pulsa Tri dilakukan melalui aplikasi Bima+ dan dial up 805, anda bisa memafaatkan opsi yang sama disini. Berikut detail langkah-langkah yang dapat dilakukan:

Cek Hutang Pulsa Tri Tanpa Aplikasi

Cara cek hutang pulsa Tri yang pertama bisa dilakukan dengan mudah. Sebagaimana cara hutang pulsa, cek total tagihan anda melalui kode dial *805#. Berikut tahapan yang dapat anda ikuti:

  1. Buka menu telepon di ponsel anda
  2. Ketikan *805# lalu panggil nomor tersebut
  3. Tunggu beberapa saat sampai muncul pop-up berisi pilihan jumlah pulsa yang dapat anda pinjam
  4. Pilih opsi tersebut
  5. Konfirmasi dengan klik lanjut
  6. Anda mendapatkan pesan SMS dari Tri yang berisi tautan
  7. Klik tautan tersebut, dengan begitu anda akan melihat jumlah hutang pulsa yang perlu dilunasi

Cek Hutang Pulsa Tri di Aplikasi Bima+

Jika memiliki aplikasi Bima+, anda bisa lakukan cara cek hutang pulsa Tri di aplikasi ini. Memang, Tri lovers sebaiknya memiliki aplikasi ini untuk aktifkan kuota, cek pulsa dan sebagainya.

Cek Hutang Pulsa Tri di Aplikasi Bima+
Cek Hutang Pulsa Tri di Aplikasi Bima+

Jika saat ini anda belum memiliki aplikasi Bima+, silahkan unduh dan daftar dahulu ya sobat. Jika sudah, lakukan cara cek hutang pulsa Tri dengan langkah berikut:

  1. Buka aplikasi Bima+
  2. Jika berhasil login otomatis anda akan masuk halaman utama.
  3. Klik simbol titik tiga dipojok kanan atas. Simbol ini memuat data diri, pemilihan jenis paket, informasi tagihan dan beberapa opsi yang lain
  4. Lanjutkan cara cek hutang pulsa Tri dengan memilih menu tagihan. Di menu ini pelanggan bisa memeriksa data tagihan jika sebelumnya anda memanfaatkan layanan ini
  5. Untuk mengetahui jumlah tagihan di bulan tertentu, klik opsi bulan.
  6. Pada opsi ini akan ditampilkan keseluruhan tagihan hutang pulsa Tri

Pengembalian Hutang Pulsa Tri

Setelah mengetahui cara pinjam dan cara cek hutang pulsa Tri, anda juga perlu mengetahui bagaimana cara mengembalikan pinjaman pulsa tersebut.

Biasanya pengembalian pinjaman pulsa dilakukan otomatis setelah pelanggan isi ulang. Jadi, operator langsung memotong pulsa. Adapun total pulsa yang terpotong disesuaikan dengan nominal pinjaman, biaya administrasi dan PPN yang berlaku.

Pengembalian pulsa Tri bisa dilakukan dua kali apabila nominal pulsa tidak cukup membayar total tagihan tersebut. Waktu pemotongan dilakukan saat pengisian pulsa yang pertama dan berikutnya.

Tidak itu saja, ada syarat dan ketentuan lain pinjam pulsa Tri dimana pelanggan tidak bisa menggunakan fitur ini jika pinjaman pulsa sebelumnya belum lunas.

Tips Hutang Pulsa Tri Penjelasan
Komunikasi Terbuka Jika Anda meminjam pulsa dari seseorang, pastikan untuk menjalin komunikasi yang terbuka dan jujur tentang rencana Anda untuk mengembalikan pulsa tersebut. Berbicaralah dengan peminjam pulsa dan sepakati kapan dan bagaimana Anda akan mengembalikan pulsa tersebut.
Jadwalkan Pembayaran Untuk menghindari lupa atau keterlambatan dalam mengembalikan pulsa, sebaiknya jadwalkan pembayaran. Tentukan tanggal tertentu setiap bulan atau periode lainnya di mana Anda akan mengembalikan pulsa tersebut. Pastikan Anda mematuhi jadwal ini.
Catat Hutang Pulsa Baik Anda yang meminjam atau meminjamkan pulsa, penting untuk mencatat hutang pulsa ini. Ini akan membantu Anda melacak berapa banyak yang harus dibayar atau diterima dan memastikan bahwa tidak ada kebingungan atau perselisihan terkait pulsa tersebut.
Prioritaskan Pembayaran Jika Anda memiliki lebih dari satu hutang pulsa, prioritaskan pembayaran berdasarkan kepentingan atau kesepakatan. Hal ini membantu Anda memastikan bahwa Anda memprioritaskan pengembalian pulsa kepada orang yang mungkin membutuhkannya lebih mendesak.
Kendalikan Pengeluaran Untuk dapat mengembalikan pulsa dengan mudah, pastikan untuk mengendalikan pengeluaran Anda. Hindari pengeluaran yang tidak perlu sehingga Anda memiliki dana yang cukup untuk mengembalikan pulsa pada waktunya.

Akhir Kata

Cara Cek Hutang Pulsa Tri
Cara Cek Hutang Pulsa Tri

Kini anda tidak perlu khawatir jika ingin melunasi pinjaman pulsa Tri, dengan cara cek hutang pulsa Tri diatas anda bisa mengetahui total tagihan dan memperkirakan nominal pulsa yang harus ditambahkan untuk pelunasan.

Langkah selanjutnya isi pulsa sesuai nominal tagihan yang tertera, dengan begitu sobat bisa pinjam pulsa atau kembali menggunakan layanan ini.