Cara Mencari Template di Capcut

Cara Mencari Template di Capcut Laptop, PC dan HP Terbaru 2024

TeknoinCara mencari template di Capcut sangatlah mudah, karena kamu bisa menemukan banyak template untuk konten video secara gratis, berikut langkahnya.

Capcut pastinya sudah tidak asing lagi bagi para kreator video di Sosial media, khususnya Tiktok.

Di Capcut, setiap pengguna bisa menggunakan template yang sudah tersedia, dan sepenuhnya gratis.

Tertarik menggunakan capcut? Silahkan simak bagaimana cara mendapatkan rekomendasi template di Capcut dengan mudah.

Cara Mencari Template di Capcut PC dan Laptop

cara mencari template capcut di pc dan laptop
cara mencari template capcut di pc dan laptop

Tahukan kamu, jika Capcut sendiri memiliki aplikasi versi desktop untuk windows yang bisa digunakan di Laptop dan PC.

Dengan adanya versi desktop ini, memungkinkan kamu untuk bisa edit video dengan mudah dan cepat, berikut caranya.

  1. Pertama, silahkan masuk ke halaman google browser di Laptop atau PC kamu
  2. Lalu kunjungi halaman Capcut disini
  3. Setelah itu, silahkan buat akun dengan akun gmail jika baru pertama kali menggunakannya
  4. Selain itu, kamu juga bisa daftar menggunakan akun Tiktok, kamu hanya perlu memasukkan id akun Tiktok saja
  5. Berikutnya, silahkan klik menu template yang ada di sisi kiri samping bar halaman
  6. Maka kamu akan mendapatkan banyak sekali rekomendasi template
  7. Kamu juga bisa mendapatkan Template untuk postingan Reels Instagram, Youtube, Facebook dan Twitter, silahkan pilih sesuai kebutuhan
  8. Jika sudah, klik gunakan template
  9. Masukan video yang ingin kamu edit menggunakan Capcut
  10. Lalu silahkan sesuaikan video dengan template Capcut
  11. Selesai

Capcut di Laptop dan PC sendiri bisa digunakan dengan dua cara, pertama lewat online dari google secara langsung.

Sedangkan cara kedua adalah dengan download aplikasi Capcut untuk Windows, maka kamu akan mendapatkan aplikasi di Laptop kamu nantinya.

Cara Mencari Template di Capcut di HP Android dan iPhone

cara mencari template capcut di hp
cara mencari template capcut di hp

Selain versi desktop atau PC/Laptop, Capcut sangat populer bagi kalangan editor di HP. Pasalnya, lebih mudah digunakan dan bisa untuk edit dimana saja.

Nah, bagi kamu yang ingin menggunakan HP untuk edit video di Capcut, maka bisa langsung mencari template dengan cara berikut ini.

  1. Pertama, silahkan kamu download aplikasi Capcut di Google Play Store terlebih dahulu
  2. Setelah itu, silahkan daftar atau membuat akun baru
  3. Gunakan alamat email atau menggunakan integrasi akun Tiktok
  4. Jika sudah, silahkan masuk dan mencari template di Capcut yang diinginkan
  5. Klik menu template yang ada di barisan bar bawah layar hp
  6. Lalu pilih template yang akan digunakan
  7. Klik gunakan template
  8. Setelah itu, klik sesuaikan
  9. Masukan video yang akan digunakan di Capcut
  10. Jika sudah, silahkan download video
  11. Maka video akan otomatis tersimpan di Galeri hp kamu
  12. Selesai

Baca Juga : SSSTiktok, Download Video Tiktok Mp4 Mp3 Nada Dering Gratis

Cara Membuat Template di Capcut Untuk Menghasilkan Uang

Bagi sebagian orang tentunya hanya menggunakan capcut untuk mendapatkan template video yang menari saja.

Namun, tahukah kamu jika Capcut bisa dijadikan tempat menghasilkan uang dari setiap template yang berhasil dibuat?

Penasaran? Simak langkahnya berikut ini;

  1. Pertama, silahkan kamu download aplikasi Capcut di PC atau di HP
  2. Setelah itu, daftar dan buat akun dengan lengkap
  3. Masukan ID Tiktok di akun kamu
  4. Lalu masukan ID Capcut di akun Tiktok kamu
  5. Setelah itu, silahkan klik tombol tambah yang ada di bar atas
  6. Lalu buat template
  7. Jika sudah, silahkan ekspor hasil template kamu ke space akun
  8. Lalu publikasi kan
  9. Maka kamu sudah berhasil membuat template
  10. Nah, agar bisa menghasilkan uang, kamu bisa mendapatkan reward dan menjual template kamu ke orang di Tiktok
  11. Atau kamu bisa menggunakan Template di Tiktok untuk membuat video dan menghasilkan uang dari setiap video yang menggunakan template kamu
  12. Selesai

Nah, agar bisa mendapatkan uang dari Capcut, pastikan kamu sudah berhasil approve dan terdaftar sebagai kreator.

Jika belum, maka kamu belum bisa menghasilkan uang di capcut secara langsung, kamu bisa memilih alternatif menjual template saja.

Tips Membuat Template Capcut Penjelasan
Pilih Template yang Sesuai Memilih template yang sesuai dengan jenis konten yang ingin Anda buat akan memudahkan proses pengeditan dan menghemat waktu.
Edit Konten Setelah memilih template, ganti lah konten yang ada dengan materi Anda sendiri, seperti video, gambar, teks, atau elemen lainnya. Pastikan konten nya sesuai dengan template.
Sesuaikan Durasi Pastikan konten Anda sesuai dengan durasi template. Anda bisa memotong atau memanjangkan klip video sesuai kebutuhan agar cocok dengan template.
Tambahkan Efek Transisi Gunakan efek transisi untuk menghubungkan klip video dengan mulus. Pilih efek transisi yang sesuai dengan alur cerita video Anda.
Otomatisasi Musik Template seringkali sudah dilengkapi dengan musik latar belakang. Jika perlu mengganti musik, pastikan menggunakan lagu yang memiliki hak cipta yang sah.

Baca Juga : Emoticon Centang Biru Copy Paste di Tiktok dan Instagram Gratis

Kesimpulan

Cara Mencari Template di Capcut
Cara Mencari Template di Capcut

Bagaimana? Apakah kamu sudah paham mengenai Cara Mencari Template di Capcut untuk Laptop, PC dan di HP?

Selain bisa berkreasi dengan karya sendiri, kamu bisa memanfaatkan Capcut ini untuk mendapatkan uang dari hobi kamu.

Uang dapat, hobi tetap jalan dan kamu bisa meningkatkan skill editing video juga, menarik bukan? Silahkan ikuti panduan nya diatas.


Ikuti kami di Google News untuk mendapatkan Berita Teknologi dan gadget terbaru serta terupdate.